Payakumbuh – Dinas Perpustakaan Dan Kearsipan (DPK) Kota Payakumbuh Ikuti Rapat Validasi Data Pendukung IKK Laporan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah Kota Payakumbuh Tahun 2022 yang di selenggarakan oleh Bagian Pemerintahan Setdako Payakumbuh Di Ruang Rapat Asistensi I Balaikota Payakumbuh, Jumat, (17/2/2023)

Tampak Hadir Sekretaris Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Joni dt. Indo Marajo, didampingi Kabid Perpustakaan Irwandi Darmawan, Kabag Pemerintahan yang diwakili oleh Kasubag Atemugiarae bersama Deop Darius serta Bagian Organisasi Kasubag Rinaldi Setdako Payakumbuh.

Sekretaris DPK dt. Indo Marajo mengatakan, sehubungan dengan telah dilaksanakannya penghimpunan dan pengolahan data untuk penyusunan Laporan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah Kota Payakumbuh Tahun 2022, kita di DPK menyampaikan beberapa buah poin penting yang diminta.

“Kita bersama Tim DPK sampaikan pon-poin penting tersebut diantaranya, validasi data beserta dokumen pendukung IKK dan Laporan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah dan sekaligus menyerahkan dokumen pendukung berbentuk softcopy pdf, “tutur Sekdis dt. Indo Marajo.(Jn)


0 Komentar

Tinggalkan Balasan

Avatar placeholder

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *